LATEST NEWS

[10]

Promote Member JKT48 Kurang Terlihat


Ide untuk mengangkat para member kurang terkenal sejujuranya adalah sebuah ide yang seharusnya memang dilakukan oleh para fans yang paham akan fungsi dunia idol ini, karena memang itulah tujuan sesungguhnya dari dunia per-idolan ini... Oke kita mulai saja yah dari hal-hal kurang penting dulu...heheh

1. Sedikit Tentang Saya
Serius sejujurnya  saya bukan motivator dan saya sama sekali tidak merasa memiliki kemampuan memotivasi orang lain, tetapi sejak dari kecil, tepatnya SMP saya menyadari saya memiliki cara kerja pikiran sedikit berbeda dengan orang kebanyakan.

Saya merasa memiliki sistem berpikir lain di antara otak dan hati saya yang sering bekerja saat saya tidak mengharapkannya dan saya hanya berusaha memanfaatkannya. Pemikir lain itu seperti sebuah jembatan tetapi berbentuk seperti mesin pengolah.

Saya bahkan kadang bisa berpikir saat setengah tidur. Makanya saya sering sakit kepala karena sering saat mau tidur otak ini justru malah bekerja menganalisis banyak hal dan juga sering mendapatkan jawaban-jawaban rumit yang jika saya pikirkan dengan mata terbuka saya tidak mendapatkan jawabannya

Saya bahkan bisa menghitung sambil setengah tidur, sungguh mengganggu karena mengurangi waktu tidur saya. Yah, sisi baiknya adalah saya lebih sering mampu merenungi lebih banyak hal secara realistis karena semua terpikirkan secara acak dan random dari ingatan masa kecil sampai rencana masa depan.

Makanya saya sering menyediakan buku dan pensil di sebelah kasur sebelum tidur, karena bisa saja saya mendapatkan jawaban kehidupan dan jawaban lain saya saat otak ini melakukan analisis secara acak tetapi bersambung terus itu... heeeh

Saya bahkan pernah gak tidur sampai pagi karena otak ini menganalisis sesuatu hal yang sangat panjang dan berusaha memecahkan jawabanya point demi point yang saya juga bingung, kenapa saya gak bisa tidur... heheh

Nah, jangan heran jika saya katakan bahwa saya sering menulis sambil menutup mata "sambil tiduran" agar ide itu tidak hilang bilsa saya menulis sambil membuka mata.

Di sisi lain kekurangan saya adalah saya memiliki ingatan serba instan karena saya mudah mengingat sesuatu, tetapi juga mudah melupakannya jika tidak berkesan penting, tidak menarik atau tidak memberik kesulitan bagi saya... :D

Jika sudah melupakannya maka akan sangat sulit mengulangi jalan pemikiran itu kembali dan kadang butuh banyak waktu untuk memeras otak ini mengeluarkannya satu persatu hasil pemikiran tersebut.

Dan masalah selanjutnya adalah urutan analisanya juga menjadi berantakan dan tidak sama lagi dengan skema yang seingat saya, tidak demikian saat saya menganalisanya saat setengah tidur.

"Saya juga bukan orang jenius, karena IQ saya juga hanya sedikit di atas normal, jadi sudah pasti bukan jenius, meskipun saya cukup beruntung karena memiliki mesin penganalisa data yang membuat saya tidak tidur nyenyak itu.. :D

Yah, karena hanya berfungsi untuk menganalisa, maka untuk jawaban hitung-hitungan dan hapalan, tentu saja tetap harus berusaha memeras otak dan kecepatan pikiran untuk mendapatkan jawabannya. Jadi jangan heran jika nilai fisika dan matematika saya gak pernah 9-10... heeeeh


2. Mengangkat Member Kurang Terlihat atau Terekspos

Aduh,.. ini adalah sebuah pernyataan/permintaan yang sangat mendebarkan dan menakutkan bagi saya karena sejujurnya saya sama sekali tidak merasa mampu untuk melakukan itu.

Selama ini saya juga berusaha mengangkat nama beberapa member tertentu karena saya merasa mampu "menangkap" kelebihan dan kekurangan dari mereka, yang menurut saya "mudah" untuk dikembangkan menjadi sebuah keunikan.

Nah, jika berusaha mengangkat member yang menurut kebanyakan fans kurang terekspos, maka sejujurnya saya "mengakui" itu sangat sulit, kecuali si member tersebut melakukan 3 hal berikut:

a. Menggali dan menunjukkan keunikan dirinya (meskipun hanya sedikit)

b. Mereka terlihat "membara" untuk mencapai puncak dengan se-genap "hati dan usaha
Intinya tidak setengah-setengah, karena saya pernah berusaha mengangkat beberapa orang, tetapi setelah saya pancing, eeih si member malah menghilang.  (ABB lah)....hehe

c. Si member "tidak boleh" menjadi member yang "sensitif" (terlarang)
Sebuah aturan utama yang sangat penting karena mereka memang "bukan siapa-siapa".

Jika ke-3 hal tersebut mampu dipahami dan dilakukan oleh member, maka saya cukup yakin si member sebisa-mungkin bisalah untuk diangkat ke permukaan, karena perlu ditanamkan bahwa ide dunia idol itu bukanlah "kecantikan/kelebihan" saja, tetapi sejatinya adalah "kemauan dan keberanian" untuk berkembang

"Ide kreasi idol sesungguhnya adalah kemauan, keberanian dan kemampuan si member melakukan semua usaha agar mereka terlihat memiliki keunikan dan kelebihan --[terlihat lebih baik, lebih cantik, lebih menarik, lebih hebat, lebih elegan, dan lebih, lebih]--"


3. Menjadi Ratu Idol itu Tidak Mewajibkan Wajah Harus Cantik dan Pintar, Tetapi Yang Penting Adalah.....

Yang paling penting agar mamapu menjadi ratu idol itu adalah "kemauan/keinginan" untuk mencapai mimpi dengan melakukan segala usaha dan upaya "terbaik" agar "lebih-lebih-lebih" baik, menarik, hebat, cantik, imut dan segala kelabihan dan keunikan lainnya.

"Intinya adalah kemauan dan upaya merubah diri dari sampah menjadi emas/berlian"

Memang tidak bisa ditutupi bahwa bagi member yang aslinya cantik/menarik/unik, maka tentu saja mereka akan lebih mudah untuk diangkat kepermukaan dan sudah pasti lebih cepat juga terkenal, tetapi...

Tetapi cantik/menarik/unik itu tidak melulu mampu membuat seorang idol mudah mencapai puncak, karena "kombinasi" dari banyak personalisasi-lah yang membuat mereka bisa mencapai puncak.

Sebagai contoh beberapa member AKB48 berikut:

a. Atsuko Maeda (Acchan)
Dia adalah member yang charm aslinya adalah suram, gelap dan bagi kebanyakan orang akan disingkirkan atau disepelakan, tetapi karena tujuan idol bagi AKS adalah merubah nilai dari sampah/suram menjadi emas/cerah, maka akhirnya AKS meluluskan Acchan.

Dan ternyata setelah dipoles oleh berbagai perbaikan harga diri dan motivasi, akhirnya si Acchan mampu untuk menyerap dan menerapkannya dalam kehidupan, serta sejalan dengan itu fans juga menyukai ide merubah dari "sampah menjadi emas" tersebut.

"Sebenarnya ide awal AKB48 adalah mengubah nilai dari sampah menjadi emas, meskipun tentu saja kecantikan/kemenarikan itu pasti dibutuhkan juga"

Memang terlihat cukup kasar, tetapi faktanya adalah orang-orang seperti Acchan dengan sifat sebelum dia menjadi member AKB48 adalah sifat orang-orang yang pasti tersingkir atau disingkirkan dalam kehidupan nyata, karena dianggap akan mengganggu sebuah sistem.


b. Mayu Watanabe (Mayuyu)
"Tetapi sejalan dengan perkembangan waktu, maka tentu saja ada sedikit pergeseran ide yang sebelumnya sangat ekstrim menjadi cukup demokratif"

Bentuk perubahan tersebut terlihat lebih jelas pada hasil kemenangan Mayu Watanabe (Mayuyu) yang menjadi Ratu AKB48 tahun 2014 ini.

Jika kita melihat Mayuyu, maka satu-satunya alasan terpenting dia terpilih menjadi "Ratu AKB48" adalah karena dia telah melakukan usaha keras yang sangat lama sejak dari kecil.

"Mayuyu telah menjadi Idol sejak umurnya masih 12 tahun (segenerasi dengan Haruka Nakagawa) hingga sekarang"

Tetapi jika dikatakan Mayuyu berubah dari sampah menjadi emas, maka akan salah besar karena Mayuyu adalah salah satu member AKB48 yang termasuk cantik dan imut dan dia "aslinya" awalnya tidak termasuk katagori sampah, tetapi dari awal dia memang sudah termasuk "perak".

Kesimpulannya adalah sudah terjadi sedikit perubahan ide untuk bisa mencapai kursi Ratu AKB48 atau sudah ada sedikit perubahan tipe pilihan bagi fans dalam memilih idola.


c. Yuko Oshima (Yuuko)
Jika kita melihat fakta kenapa Oshima bisa menjadi Ratu AKB48, maka akan semakin membingungkan saja karena sejatinya Oshima aslinya memang sudah terkenal sejak dari kecil (Dia sudah menjadi artis yang cukup terkenal sejak dari kecil).

Lalu apa yang membuat Oshima mampu atau dipilih oleh fans menjadi Ratu AKB48?.... Menurut saya setidaknya ada 3 hal utama. Ini hanya pendapat saya yah, ngak tahu pendapat fans Oshima lainnya:
a Alasan "Jebakan" (Alasan ini sebenarnya hanya menurut saya saja yah... hehe)
Saya tidak akan menjelaskan alasan ini, karena ini adalah rahasia menurut hasil analisa saya... Sorry... hahaha 
b. Alasan "Penantang"
Nah.. ini adalah alasan paling logis bagi semua fans Oshima saat itu, karena dari semua member AKB48 saat itu, hanya Oshima saja yang terlihat paling ngotot/intens dalam persaingan... Jadi ingat Cleo.. heheh 
Saya sangat meyakini bagian ini adalah faktor utama yang akan mengangkat Oshima sehingga mampu untuk mengangkat dirinya untuk dapat duduk di kursi Ratu AKB48 (dan memang prediksi saya memenuhi). 
Bingo, akhirnya Oshima mencerahkan hari saya, karena dia menjadi Ratu AKB48 tepat setelah beberapa bulan beberapa hari saya menganalisis dirinya, dan saya memang juga baru menjadi fans AKB48 hanya dalam hitungan beberapa minggu saja sih...hahaha 
c. Alasan "Pantas"
Jika dianalisa "menurut saya lagi"...hehe. Saat itu hanya Oshima sajalah yang paling cocok menjadi saingan Acchan, karena selain posisinya memang selalu di bawah Acchan, maka alasan (b) sebelumnya juga menjadikan dia paling mungkin menurut saya. 
Dan akhirnya Yuko Oshima memang berhasil dan sekali lagi si Yuko-chan memberikan keceriaan dalam pikiran saya sampai sekarang. Dan akhirnya berlangsung juga ke sisi lain dimana memang si Yuko-chan ini termasuk artis film/drama yang cukup hebat juga sih menurut saya... hehehe

d. Sashihara Rino (Sasshi)
Nah.. jika kita melihat si Sashihara, maka sejujurnya dia adalah kombinasi dari seluruh poin kriteria idol dalam dunia per-idola AKB, karena menurut saya dia lah paling melingkupi semua kombinasi yang dibutuhkan

"Dia melingkupi kombinasi --usaha/kelebihan/keunikan/pantas/menarik/cantik-- sehingga pantas untuk menjadi Ratu Idol AKB48.

Sashihara hampir memiliki semua poin yang akan mendukung dirinya menjadi Ratu Idol AKB48. Makanya saat saya membaca sebuah komentar si Mr.Akimoto-P yang mengharapkan Sashihara untuk menjadi Ratu Idol AKB48 sekali lagi.

Seketika saja pikiran saya langsung bisa membayangkan alasan kenapa si Mr.Yasushi ini mengharapkan hal itu terjadi. Dia mengharapkan hal itu terjadi adalah karena Sashihara Rino sudah bisa dikatakan seorang "enterpreneur/usahawan/idol" yang berhasil karena beberapa poin yang Sashihara punya seperti:
  • Dia Sukses mengangkat nama HKT48 bahkan melampau AKB48 hanya dalam 1,5 tahun.
  • Dia adalah seorang dengan kepribadian yang dewasa dan tenang
  • Dia juga memiliki sisi kecantikan oriental dengan wajah yang melingkupi seluruh wajah para cewek "terutama" di asia timur dan tenggara ini (contoh wajah Sashiraha banyak ditemukan di Jepang, China, Philiphina dan Indonesia)
  • Dia juga aslinya seorang cewek yang cukup tertutup layaknya Acchan, sehingga dia mampu berubah seperti sekarang (cewek yang memiliki pemikiran positif).
  • Dia termasuk mampu melingkupi semua kriteria member karena mampu berperan menjadi banyak hal. Pada banyak sisi dia mirip Takamina, Acchan, Oshima. (dia bisa tegas, dewasa, mengarahkan, mengatur, memberi ide, merubah dan melucu juga).
  • Terakhir dia juga termasuk cewek yang pas/sedang dalam berbagai sisi potensi sebagai cewek. (kecantikan, keimutan, keunikan, kelucuan yang semuanya sedang-sedang saja

4. Dibutuhkan Usaha Lebih Besar, Kuat, dan Tajam Bagi Member Kurang Terlihat

"Butuh usaha lebih besar, kuat, dan tajam bagi semua member yang belum telihat keunikan dan potensi dirinya, serta harus mengenali dirinya untuk bisa bersaing mencapai puncak tertinggi dunia per-idolan itu"

Intinya adalah bagi member yang memiliki kekurangan lebih besar, maka pasti akan membutuhkan mimpi/usaha lebih besar pula "hanya" untuk mencapai tujuan lebih kecil saja.

Namun tidak demikian dengan member yang sudah terlihat potensi/keunikan dirinya, meskipun "aslinya" misalnya terlihat suram/buruk, tetapi jika mereka berusaha akan lebih mudah untuk terlihat.

"Ingat ini adalah kodrat alam bahwa bagi semua orang yang tidak/kurang/susah terlihat potensi/keunikan dirinya, maka hanya untuk mencapai tujuan lebih kecil saja, pasti membutuhkan usaha dan mimpi lebih besar"

Ide tersebut tidak perlu ditangisi, karena sebagai makhluk yang percaya akan adanya kekuasaan tuhan, maka semua usaha manusia pasti akan dicatat oleh-Nya karena Dia-lah yang menciptakan dan memberi harga kepada makhluk-Nya.

"Tuhan Yang Maha pencipta hanya mencatat seberapa banyak dan seberapa keras usaha seseorang untuk melakukan hal terbaik dalam hidupnya"
"Tuhan tidak akan mencatat seberapa cantik/ganteng/cepat seseorang tersebut menyelesaikan persoalan hidup hamba-Nya"

Jadi kita sebagai manusia yang memiliki banyak kekurangan misalnya (bodoh, jelek, penakut, tidak percaya diri) jangan pernah mengeluh, karena Tuhan hanya menilai sebuah nilai kehidupan kita dari sebuah "ketulusan/kejujuran/keyakinan" kita kepada-Nya.


5. Member Kurang Terekspos akan Potensi dan Keunikannya Pasti Bisa Bersaing Mencapai Kursi Ratu Idol

Semua member AKB48/JKT48 tanpa memandang kelebihan dan kekurangan diri mereka, maka pastinya pantas untuk duduk diposisi puncak atau setidaknya bersaingan di papan atas, namun perlu dicamkan dalam hati setiap member bahwa

"Orang yang memiliki kekurangan lebih besar, pasti membutuhkan mimpi lebih tinggi dan juga usaha lebih besar --hanya-- untuk mencapai tujuan kecil saja"

Intinya jangan pernah mempermasalahkan akan kekurangan, karena Grup Idol seperti AKB48/JKT48 itu dibentuk tujuannya "aslinya" adalah merubah sampah menjadi emas atau pecundang menjadi pemenang.

"Tujuan dasar AKB48 dan saudarinya adalah untuk mengubah sampah menjadi emas atau mengubah pecundang menjadi pemenang"

Nah... sekian dulu yah akan pembahasan tema "tentang mengangkat member yang kurang terlihat" tersebut. Saya sejatinya mengakui sangat sulit melakukan itu karena saya juga belum lah menjadi seorang yang sukses untuk membantu orang lain menjadi sukses... hehe

Namun sekali lagi bahwa semua orang atau khususnya semua member JKT48 yang tidak terlihat pastinya bisa untuk mencapai puncak atau setidaknya bersaing di posisi 20 besar, asalkan mau dan mampu mengerahkan semua usaha dan keseriusan mereka untuk mencapai mimpinya tersbut.

"Camkan juga dalam hati bahwa, kekurangan lebih besar pasti membutuhkan mimpi lebih tinggi dan usaha lebih besar "hanya" untuk mencapai tujuan kecil saja".

Jadi semua member yang merasa memiliki kekurangan/potensi diri lebih besar, maka pasti membutuhkan usaha lebih besar dibandingkan mereka yang memiliki keunikan/kelebihan lebih besar. 

Jika member yang memiliki kelebihan lebih besar hanya butuh usaha 100%, maka member yang memiliki kekurangan lebih besar harus melakukan usaha lebih besar pula 200%, 300%, 500% bahkan bisa saja 1000% untuk bisa bersaing dengan member sebaliknya.

Nah.. Mumpung sekarang juga bulan puasa, maka saya juga memohon maaf kepada semua orang "siapa-saja" yang pernah singgah di blog ini, karena mungkin tersinggung atau marah setelah membaca beberapa artikel yang tidak sesuai harapan mereka.


Just do some deed.... :D
Trims, Thanks, Arigatou
Mohon Maaf Lahir & Batin
Promote Member JKT48 Kurang Terlihat Promote Member JKT48 Kurang Terlihat Reviewed by Hai on Juli 05, 2014 Rating: 5

2 komentar:

  1. Haha2014x. Unik juga dirimu admin. Kalo saya sih mungkin kebalikan dari dirimu, Saya justru bisa menganalisis sesuatu saat tersadar penuh dan karena itu pula kadang saat saya memikirkan sesuatu saya tidak sadar akan yang terjadi di sekitar saya (Ribet banget pemilihan kalimatnya). Mungkin karena itu pula sekarang saya malah mengambil kuliah jurusan Fisika dan saya cinta Matematika. See, kita berkebalikan. (gak penting, lupakan !)

    Menanggapi artikel ini, hmm, anehnya meski cara berpikir kita berkebalikan kenapa kita selalu sependapat yah? Heran juga saya. Saya hanya mau menegaskan bahwa fans memang bisa mengangkat nama member kurang terkenal. Untuk perebutan kursi ratu JKT48 kemarin bagi saya pribadi hanya menganggap sebagai tester saja. Pertarungan sesungguhnya baru dimulai tahun depan. Kenapa saya bisa beranggapan seperti itu, lihat saja dominasi member terkenal yang hampir memenuhi semua jatah 16 kursi, plus Melody, Veranda, Haruka sebagai trisulanya. Rasanya seperti sudah tersetting dari awal. JOT sengaja menggiring voting fans bahkan sejak member JKT48 belum memikirkan sousenkyo. Meski komposisinya sedikit berubah, Melody, Cleo, Akicha adalah trisula versi awal yang mungkin direncanakan JOT. Jika pemikiran ku benar, tahun depan akan ada perombakan besar-besaran di 7 besar hasil sousenkyo. Bahkan mungkin akan hadir Mayuyu versi JKT48 dari generasi 3 yang berhasil masuk 7 besar.
    keraguanku hanya terletak pada fans Indonesia yang mungkin saja belum siap dengan makna persaingan sesungguhnya, kayak di artikel sebelumnya. Tapi jika fans semua sadar kita lihat saja apakah fans Indonesia bisa mendorong nama-nama member kurang terkenal, gak usah sampai menduduki kursi ratu dulu, cukup naik peringkat saja ke 10 besar misalnya.
    Entah faktor Sasshi di HKT48 atau bukan, hasil sousenkyo AKB48 kemarin tampak bagi saya banyak sekali bocah-bocah HKT48 yang naik peringkat. contohnya ada Miyawaki Sakura dari HKT48 yang mampu naik hingga peringkat 11. Sorry panjang lebar, yang mau saya tekankan adalah fans benar-benar bisa mengangkat nama member kurang terkenal.

    BalasHapus
    Balasan
    1. "Cinta belum tentu jodoh" gan & itulah yang terjadi pada sy gan...hahahaha. Sy juga anak teknik gan, tepatnya salah satu subs di T.Indust, jd sy bukan anak IPS......hehe.... tetapi sekali lagi, cinta gak selalu hodoh gan, saya suka fisika, matematika, kimia, tetapi cuma nilai kimia doang yang pernah 9.....hehehe.

      Inti tema kali ini adalah APAKAH fans mampu mengangkat member2 yang paling "Terbenam" gan....?

      Misalnya "bukan merendahkan".... Uty, Sisil, Novinta, Shafa, Sonia..dst

      Nah, jika kita melihat beberapa yang sy sebutkan itu kan sebenarnya mereka juga memiliki kelebihan yang sejauh pemahaman saya bisa saya mendobrak ke posisi 20 besar..... (di AKB48 ada beberapa member seperti mereka yang bisa masuk ke 20 besar jg)....

      Wah.. sy blum liat akan ada perubahan di posisi 7 besar gan, krn "jika JOT tetap jujur", maka sy rasa posisinya 16 besar mungkin akan tetap di isis setidaknya 12 member yang masuk sekarang, karena PERLU ditekankan...

      "Loyalitas fans yang menentukan".... terbukti Nabilah gk mampu jg merebut posisi 1-3 meskipun fansya selangit.

      Yah... seluruh himpunan info menunjukkan bahwa FAKTOR sashi sangt dominan mengangkat HKT48... sashi sukses menularkan kualitas AKB48 dalm waktu cepat ke AKB48...

      Hapus

Buktikanlah bahwa anda manusia dengan meninggalkan jejak sebaris komentar disini....('^_'^)

Get Much Smile And Blast Your Days

Sora Templates

Image Link [https://lh3.googleusercontent.com/-OAbqB96ogmw/AAAAAAAAAAI/AAAAAAAADJ4/DpM__oM_ItI/s120-c/photo.jpg] Author Name [Navia Aru] Author Description [Get Much Smile and Blast Your Days] Twitter Username [https://twitter.com/ushin_yui] Facebook Username [https://www.facebook.com/navia.firkyn] GPlus Username [https://plus.google.com/u/0/103423238187966752054/posts] Pinterest Username [none] Instagram Username [none]